Narasipublik - Dalam rangka mempererat hubungan antar Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Imigrasi se Kalimantan Selatan mengadakan acara gowes bersama, Sabtu (23/11).
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Amuntai, Bapak Jupri menghadiri kegiatan ini yang berlokasi di daerah Rantau. Acara ini langsung dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, Bapak Jumadi. Perjalanan gowes tersebut kurang lebih sepanjang 20km yang titik awalnya dari Rutan Kelas IIB Rantau.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama dan solidaritas antar pimpinan UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi dalam mengelola tugas dan tanggung jawab mereka dalam sistem pemasyarakatan. Selain itu, acara gowes ini juga diharapkan dapat menjadi wadah untuk bertukar informasi, serta memperkuat komunikasi dan koordinasi antar lembaga.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Bapak Jumadi, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengungkapkan bahwa olahraga bersama ini menjadi simbol pentingnya kebersamaan dalam menjalankan tugas negara. "Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan dengan agar tercipta lingkungan kerja yang lebih kompak, solid, dan penuh semangat," ujar Jumadi.
Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat terjalin komunikasi yang lebih baik antar pimpinan UPT Pemasyarakan dan Imigrasi, serta menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan harmonis.
Komentar0