TpA0TfOlGSG0GfO5BSMiTfA6BY==

Proses Pewarnaan Sasirangan di Lapas Banjarmasin, Kalapas Faozul Ansori Beri Amanat kepada Warga Binaan


Narasipublik - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin kembali menunjukkan komitmennya dalam pembinaan keterampilan warga binaan dengan menggelar proses pewarnaan kain sasirangan, salah satu warisan budaya khas Kalimantan Selatan. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 26 April 2025, di area workshop Lapas Banjarmasin.

Dengan semangat kreativitas dan produktivitas, warga binaan tampak antusias mengikuti setiap tahapan proses pewarnaan, mulai dari pencelupan warna, pengeringan, hingga finishing motif sasirangan yang khas. Kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah ekspresi seni, tetapi juga sebagai bekal keterampilan menjelang reintegrasi ke masyarakat.

Kepala Lapas Banjarmasin, Faozul Ansori, memberikan amanat kepada para warga binaan. Dalam sambutannya, ia menyampaikan pentingnya memanfaatkan setiap kesempatan pembinaan yang diberikan.

"Saya berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi rutinitas, tetapi benar-benar membentuk karakter baru yang lebih positif. Sasirangan adalah warisan budaya kita. Melalui keterampilan ini, kalian bisa kembali ke masyarakat dengan nilai lebih dan siap berkontribusi secara nyata," ujar Kalapas Faozul Ansori.

Ia juga menegaskan bahwa Lapas Banjarmasin akan terus mendukung kegiatan pembinaan kemandirian yang produktif, sebagai wujud nyata dari proses pemasyarakatan yang humanis dan berkelanjutan.


- Lapas Banjarmasin

Komentar0

Type above and press Enter to search.